
Menolak Wahabi Membongkar Penyimpangan Sekte Wahabi, Dari Ibnu Taimiyah Hingga Abdul Qadir At-Tilimsani
Penulis |
Syekh Muhammad Faqih Maskumambang |
Penerjemah | KH. Abdul Aziz Masyhuri |
Kategori |
Fikih & Ibadah |
Halaman | 306 |
Kertas | Bookpaper |
Jenis Cover | Soft cover |
ISBN | 978-602-1361-55-9 |
Berat | 269 gram |
Dimensi | 14,8 x 21 cm |
"Menolak Wahabi" merupakan karya Syekh Muhammad Faqih Maskumambang yang diterjemahkan dari kitab “An-Nushûsh al-Islâmiyyah fi Radd Ala Madzhab al-Wahhâbiyyah”. Buku ini sebagai bantahan paham Islam anti-madzhab seperti Wahabi. Juga buku ini membahas tentang penukilan dan penerjemahan keliru yang dilakukan beberapa pihak disertai bantahannya, serta kritikan terhadap pemikiran beberapa tokoh pemikir aliran Wahabi, seperti Ibnu Taymiyyah, Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah, Muhammad bin Abdul Wahab An-Najdi, dan lain-lain. Oleh karena itu, buku ini sangat tempat dijadikan pegangan untuk menangkal paham wahabi.
Meskipun buku ini sangat tipis dibanding buku lainnya, tapi dengan membaca buku ini, kita akan dibawa kedalam pemikiran tokoh-tokoh paham wahabi secara mendalam dengan kalimat yang ringkas, tapi berisi. Disamping itu, kita juga akan diajak kedalam pemikiran tokoh-tokoh Ahlussannah Wal Jama’ah yang kontra dengan mereka.
Tentang Penulis: Syekh Muhammad Faqih Maskumambang
Syekh Muhammad Faqih Maskumambang adalah putra keempat KH. Abdul Djabbar. Ia memimpin Pesantren Maskumambang mulai tahun 1325 H sampai 1353 H. Ia seorang ulama besar yang terkenal di pulau Jawa, bahkan sampai keluar Jawa. Ia ahli dalam bidang Ilmu Tafsir, Tauhid, Fiqih, Nahwu dan Balaghah, Mantiq, Ushul Fiqih dan lain-lain. Ia sangat aktif dalam mengajar dan menulis buku.
Kemasyhuran dan kedalaman pengetahuan beliau tersebut menjadikan Pondok Pesantren Maskumambang sangat terkenal dan santri-santrinya pun berdatangan dari pelbagai daerah. Pada tahun 1937 M bertepatan dengan tahun 1353 H KH. Muhammad Faqih berpulang ke Rahmatullah dalam usia 80 tahun.
Produk Pilihan

Mozaik Tafsir Indonesia

Membongkar Kedok Jihad Wahabi

Jalan Hamba Menuju Pintu Taqwa

Anti Panik Ketemu Jenazah

C. Snouck Hurgronje dan Wajah Islamnya

Tabaruk Sahabat

Rokok Haram, Kata Siapa?
